• Harapan Untuk Tetap Bertahan

    "Harapan adalah salah satu alasan kenapa manusia tetap bisa bertahan dari beratnya permasalahan dalam kehidupan"


            Setiap manusia yang hidup di dunia ini memiliki permasalahan dalam kehidupannya masing-masing. permasalahan ada agar manusia tersebut belajar memahami makna keberadaannya di dunia ini dan juga agar manusia tersebut menjalani proses untuk jadi lebih baik dari waktu dan waktu. oleh karenanya wajar apabila dalam kehidupan ini tidak ada manusia yang hidup tanpa permasalahan yang mengisi hari-harinya. hanya saja mungkin permasalahan yang kerap dihadapi oleh satu orang dengan yang lainnya berbeda tingkatannya atau bentuknya. ada sebuah pepatah yang mengatakan bahwa "rumput tetangga senantiasa lebih hijau". pepatah ini kerap kali digunakan untuk menggambarkan cara pandang manusia dalam melihat permasalahan manusia lain disekitarnya. ada seseorang yang selalu iri melihat kehidupan manusia lainnya di dunia ini yang menurutnya jauh lebih mudah dan indah ketimbang kehidupannya. namun apakah benar hidup dari seseorang itu lebih indah? tentu saja itu belum tentu karena bagaimanapun sesungguhnya berat atau tidaknya permasalahan yang dihadapi oleh setiap orang itu tergantung dari sudut pandang yang dia gunakan. satu masalah yang pelik bagi seseorang bisa dipandang sebagai sebuah masalah yang mudah bagi orang lain. sepertinya itulah salah satu hukum dalam kehidupan yang membuat antara satu manusia dengan manusia lainnya itu kadang terpaut agar mereka saling membantu dan meringankan masalah manusia lainnya di dunia.
             Oke, sekarang mari kita tinggalkan pembahasan mengenai permasalahan diatas dan kita coba memikirkan satu hal penting lainnya, yaitu apabila setiap manusia di dunia ini memiliki permasalahan, apa yang dapat membuat mereka bertahan? apa yang membuat setiap manusia itu tetap fight dan memperjuangkan kehidupannya di tengah kesulitan yang mereka hadapi sehari-hari? mungkin ada banyak jawaban atas pertanyaan barusan, tapi satu jawaban yang akan saya share pada kesempatan kali ini adalah manusia bisa bertahan dari setiap permasalahan yang ada dalam kehidupan sehari-harinya karena mereka memiliki harapan. Satu kata yang mungkin sederhana tapi memiliki kekuatan yang luar biasa untuk membuat manusia tetap bertahan dari derasnya permasalahan. Pernah terpikirkan mengapa banyak orang miskin yang hidup di negara kita dengan penuh kesusahan tapi masih tetap bisa bertahan hidup setiap harinya? karena mereka memiliki harapan atas hidup yang lebih baik di masa depan. Pernah terpikirkan mengapa ada banyak orang yang rela bersusah payah bekerja membanting tulang setiap harinya agar bisa tetap bertahan hidup? karena mereka yakin bahwa apa yang mereka lakukan akan membuat kehidupan mereka jauh lebih baik di masa depan. dan masih banyak lagi contoh permasalahan berat lainnya yang walaupun terasa mustahil dijalani, tapi banyak yang bisa tetap bertahan.
            Jadi, bagi pembaca sekalian yang mungkin saat ini sedang menghadapi permasalahan yang sulit baik itu dari dalam dirinya maupun dari lingkungan sekitarnya, mungkin sangat penting bagi kita semua untuk tetap menggenggam erat setiap harapan tentang kehidupan kita yang lebih baik di masa mendatang dan coba rasakan aura optimisme dalam diri kita masing-masing yang akan membuat kita siap kembali menghadapi setiap permasalahan dalam kehidupan kita. :)


    "Karena manusia yang hidup tanpa harapan itu sama saja seperti sebuah kapal tanpa nahkoda dan tanpa awak yang hanya bisa terombang ambing di tengah badai yang ganas menanti kehancurannya"
  • 0 komentar:

    Posting Komentar

    Quotes For You

    Kesalahan adalah bahan bakar utama untuk sebuah pembelajaran ~ivandhana~

    ADDRESS

    Jl Smapal No 53, Serpong, Tangerang Selatan

    EMAIL

    ivandhana@yahoo.com
    ivandhana@bambubiru.com

    TELEPHONE

    +201 478 9800
    +501 478 9800

    MOBILE

    08990567176
    017 775362 13